FITK ICT CLUB Kembali Menggelar Pelatihan ICT
Perkembangan teknologi informasi dan komunikasi yang sangat pesat dan tidak dapat dihindari lagi, tentunya memberikan banyak manfaat bagi kehidupan seseorang. Berbagai bidang telah menerapkan perangkat berteknologi yang digunakan untuk memudahkan pekerjaan ataupun komunikasi. Tetapi tidak semua orang dapat menggunakan teknologi informasi dan komunikasi dengan baik.
FITK ICT CLUB sebagai klub pada bidang Teknologi Informasi dan Komunikasi yang ada pada Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan, menggelar kegiatan dengan agenda pembukaan anggota baru serta pelatihan Micorosft Office. Kegiatan tersebut diikuti oleh peserta yang berasal dari kalangan mahasiswa UIN Raden Fatah Palembang.
Selama berlangsungnya kegiatan FITK ICT CLUB pada tanggal 13-14 Maret 2020, peserta diajarkan dasar-dasar menggunakan microsoft word (mengatur font, paragraf, halaman, dll), membuat surat yang rapi, membuat nomor halaman yang berbeda dan membuat daftar isi otomatis. Peserta yang menghadiri kegiatan ini memiliki antusias yang tinggi ingin mengikuti pelatihan yang akan digelar FITK ICT Club selanjutnya.
1 Comment
porn · November 4, 2024 at 3:29 pm
Pretty great post. I simply stumbled upon your weblog and wanted to say that I’ve really
enjoyed browsing your blog posts. In any case I’ll be
subscribing on your feed and I am hoping you write once more very soon!